Sunday, March 28, 2010

Buah Okra

Mungkin ada yang bertanya-tanya, apa itu Okra ketika membaca postingan resep Gulai Kepala Ikan? Bagi yang tinggal di daerah kepulauan Riau, Sumatra, Malaysia dan Singapura, mungkin tak asing dengan jenis sayuran yang ini. Tapi bagi anda yang belum pernah melihatnya, berikut sedikit gambaran mengenai Okra.


Tanaman Okra (Abelmochus esculentus) atau yang lebih dikenal kacang arab,buahnya mirip jari-jari lentik penari Thailand sehingga tak berlebihan bila orang Amerika menjulukinya sebagai “Lady’s Finger” karena buahnya yang berbentuk silindris berujung runcing seperti jari wanita bangsawan.

Di beberapa negara seperti India, Srilangka, Jepang, Philiphina, Saudi Arabia dan Eropa, masakan buah Okra ini sangat populer.
 
Buah Okra mengandung banyak lendir, sehingga buah okra tidak cocok /sesuai untuk sayuran yang diberi air seperti sayur asem/sayur sop.  Penggunaan Okra di Indonesia lebih cocok untuk sayur kari, oseng-oseng, tumis, atau campuran “sambal goreng cabe”.

Manfaat lainnya, biji dari buah tua Okra dapat dimanfaatkan sebagai bahan industri minyak dan protein, karena Okra memiliki kandungan minyak dan protein yang berkualitas bagus.

Gulai Kepala Ikan

Makanan ini sangat popular di Singapura dan sekitarnya (Malaysia, Batam dan Kepulauan Riau). Mungkin bagi orang tertentu, selain rasanya yang lezat, juga ada kenikmatan tersendiri menyantap kepala ikan yang telah dimasak gulai ini.



Bahan :
1 buah (700 gram) kepala ikan
1 sdm air jeruk nipis / lemon
1/2 sdt garam
1 buah tomat, belah 4 atau 6
4 buah okra, belah 2
10 helai daun asam koja( salam kojo/salam koja/ daun kari/kuropele)
1 sdm gula merah
1 sdt bumbu gulai kering
2 sdm atau lebih air asam jawa/ 5 buah belimbing sayur, belah 2
2 batang serai, memarkan, simpulkan
1 gelas santan kental dan 3 gelas santan encer dari 1/3 butir kelapa
garam
3 sdm minyak goreng

Thursday, March 25, 2010

Makaroni Skutel

Masih ada nih stock resep makaroni dari mbak Fat, waktu di DB dulu. Ada yang bilang namanya Makaroni Skutel, ada pula yang nulis Makaroni Schotel, embuh deh mana yang bener. Pokoknya yang jelas, bagi yang suka makanan berbahan mie, spageti, atau fetucini, makaroni juga jadi salah satu pilihan santapan,  dimakan hangat-hangat pas cuaca dingin...hmmm enaaaaak..


Bahan :
60 gr mentega/margarin
2 siung bawang putih, cincang
200 gr bawang bombay , iris tipis.
400 gr wortel, iris halus spt korek api
700 ml kaldu ayam
2 sdm pasta tomat
1 sdm minyak goreng
225 gr makaroni (persis satu pak merek Honig)
8 btr telur
2 sdt garam
2 sdt merica bubuk
1/2 sdt pala bubuk
400 ml susu cair (kalau pakai krim lebih uenak tenan)
1 klg daging kornet (kaleng kecil 150 gr-lah)
150 gr jamur merang, belah empat.
150 gr smoked beef, iris tipis spt korek api.
200 gr keju cheddar parut
50 gr keju parut lagi buat taburan.

Cara membuat:

Sunday, March 14, 2010

Puding Tiramisu


BAHAN:
400 gram keju mascarpone
80 gram gula halus
75 gram cooking chocolate, serut halus
100 ml air kopi
1 sendok teh esens kopi
300 ml whipped cream
10 buah sponge finger (siap beli)

CARA MEMBUAT:
Kocok keju mascarpone dengan gula halus hingga lembut.
Tambahkan 2/3cokelat serut. Aduk rata. Sisihkan.
Kocok whipped cream hingga kaku. Sisihkan 1/3 bagian untuk hiasan.
Campurkan 2/3 bagian whipped cream dengan adonan keju mascarpone.
Aduk rata. Tambahkan 50 ml kopi dan esens kopi. Aduk rata.
Letakkan sponge finger di dasar mangkok, siram dengan sisa kopi.
Tuang adonan tiramisu. Hias dengan sisa whipped cream. Masukkan dalam
lemari es dan sajikan dingin.
untuk 8 porsi

source: DB

Makanan Penangkal Nyeri Lutut

Jutaan orang menderita kaku dan nyeri lutut akibat osteoarthritis . Apakah Anda termasuk diantaranya? Mungkin semua cara sudah pernah dilakukan seperti olah raga, mengurangi berat badan, hingga operasi. Kini sebuah penelitian menunjukkan cara lebih efekif untuk meringankan penyakit lewat makanan. Penasaran?

Jika Anda merupakan salah satu penderita kaku dan nyeri lutut jangan anggap sepele info yang satu ini. Mungkin segala cara sudah pernah Anda lakukan untuk meringankan rasa sakit. Mulai dari rajin berolah raga, melakukan penurunan berat badan agar beban tubuh tak terlalu berat, bahkan hingga penyuntikan steroid dan melakukan operasi.

Dari riset yang dilakukan oleh Oklahoma State University, disimpulkan bahwa ada cara yang lebih mudah untuk menangkal rasa sakit ini. Kuncinya adalah dengan rajin mengkonsumsi 3 jenis makanan tertentu. Apa saja?

Kacang Kedelai
Orang yang menderita nyeri lutut cenderung mengalami rasa tidak nyaman berlebih sehingga mengunakan obat-obatan peringan rasa sakit. Namun kini hal tersebut tak perlu lagi dilakukan. Seperti yang dilansir Reader's Digest, sebuah riset telah dilakukan oleh Oklahoma State University.

Thursday, March 4, 2010

Klappertaart atau Klappertart

Klappertart adalah panganan khas Manado yang banyak disukai saat ini. Banyak di jual di resto di kota-kota besar Indonesia. Anda ingin mencoba membuatnya sendiri? Yuk dicoba resep yang saya dapatkan dari milis DB beberapa tahun yang lalu ini : 



Bahan:

2 buah kelapa muda, dikerok dagingnya
200 ml santan panas
3 iris roti tawar tanpa kulit
6 butir telur, kocok lepas
150 gram gula pasir
50 gram kenari, dicincang kasar
50 gram kismis
1/4 sendok teh vanili
50 gram tepung terigu

Nagasari


Nagasari adalah salah satu jenis panganan tradisional yang sudah ada sejak zaman saya masih kecil. Berbahan tepung beras dan di dibungkus daun pisang, kue tradisional ini sering bikin saya kangen untuk mencicipinya lagi.


Bahan:

200 gr tepung beras, siap beli
800 ml santan dari ¾ butir kelapa
2 lembar daunpandan, ikat, sobek-sobek
100 gr gula pasir
½ sdt garam
daun pisang untuk membungkus, potong ukuran 15/ 20 cm
600 gr pisang tanduk matang pohon, kupas, potong melintang ½ cm


Cara Membuat:

1. Tuangi sedikit demi sedikit tepung beras dengan 500 ml santan sambil aduk dari bagian tengah secara searah hingga tidak berbutir-butir. Sisihkan.
2. Didihkan sisa santan, daunpandan, gula pasir dan garam, aduk rata hingga gula larut, kecilkan api. Masukkan larutan tepung beras sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata. Masak hingga adonan kental dan licin, angkat.
3. Taruh 1 sdm adonan di setiap lembar daun pisang.
4. Kukus sampai matang.
5. Untuk 25 bungkus.